Salah satu pemilik klub DC United, Erick Thohir di Jakarta, Selasa mengatakan, saat ini pihak manajemen klub terus menggodok mekanisme perekrutan bagi pemain-pemain muda Indonesia ini.
"Ya, ada tiga pemain U-18 yang akan kami rekrut tapi saat ini belum bisa diumumkan nama-namanya," katanya di sela peluncuran (launching) tim basket Satria Muda (SM) Britama.
Menurut dia, ketiga pemain muda ini sesuai dengan rencana akan langsung bergabung dengan klub DC United, Januari 2013 mendatang. Pemain ini akan langsung menjalani latihan bersama pemain lain.
Erick menegaskan meski umur pemain asal Indonesia yang akan dikontrak ini masih U-18, namun ketiga pemain ini akan langsung dimasukkan tim U-23 DC United.
"Mereka akan langsung berlatih dan kami berharap langsung bisa masuk dalam skuad inti. DC United memang konsentrasi dalam menggunakan pemain muda," kata pemilik klub basket SM Britama ini.
Pria yang juga pemilik klub basket Indonesia Warriors itu menegaskan tiga pemain yang akan direkrut ini bukan posisi striker melainkan seorang bek, winger dan midfielder.
"Untuk nama-nama pemain tunggu saja. Jika sudah siap akan kami umumkan pekan depan," kata Erick Thohir menegaskan.
Ditanya apakah Andik Vermansyah yang sebelumnya telah menjalani pelatihan bersama dengan klub asal ibukota ini juga direkrut, Erick Thohir menegaskan jika saat ini untuk merekrut mantan klub Persebaya Surabaya ini.
Andik Vermansyah yang saat ini masuk skuat Timnas Garuda untuk Piala AFF 2012 di Malaysia, 24 Desember hingga 1 Desember pernah menimba ilmu bersama klub DC United selama dua pekan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar