Visitor

Sabtu, 30 Juli 2011

Bukan Makan dan Minum Kendalanya, tapi Nafsu

Halo temanku semuanya, bagaimanakah kabar kalian ?
baik bukan, Alhamdulillah saya bisa posting kembali menyambut bulan yang penuh berkah ini.
Sebelumnya saya mengucapkan selamat melaksanakan ibadah puasa bagi yang melaksanakan semoga ibadah kalian mendapatkan ridho dari Allah SWT dan menjadi bekal yang sangat bermanfaat di hari kemudian nanti.

Bukan
Dalam melaksanakan puasa mesti banyak cobaan yang kita hadapi, sudah tidak dapat dipungkiri lagi tapi apakah masih bisa menahan makan dan minum ?
Saya rasa kalian akan dapat menahannya, tapi bagaimana kalau menahan godaan nafsu ?
mesti sangat sulit sekali, bagi yang cowok terutama akan sulit jika menahannya.
Godaan yang ada di dunia ini saat menjalani puasa sangat banyak.

Setan pun masih berkeliaran dengan bentuk manusi, menggoda dengan aroma tubuh, makanan, minuman, dan syahwat.
Janganlah midah terpancing dalam menjalani puasa, dan janganlah membuat puasa hanya untuk menggugurkan kewajiban saja tapi cobalah mengambil hikmah dan sebuah kenikmatan di dalamnya yang hanya kita bisa nikmati satu tahun sekali.
Nikmat pahala yang melimpah, kesabaran, kedekatan dengan Yang Maha Kuasa sangatlah penting karena dalam puasa akan diturunkan banyak kemurahan bagi kita semua.

So, tunggu saja postingan saya tentang nikmat puasa yang akan datang dan tetap semangat dala mmenjalani puasa karena puasa itu berkah yang tiada duanya dan saya mengucapkan Selamat Menjalani Puasa.
Read more ...
Jumat, 29 Juli 2011

Ramadhan Menanti | Solusi Mudah Mengkhatamkan Al-Qur'an

Assalamualaikum teman-teman semuanya.
Dengan postingan yang kali ini saya buat akan sedikit menjelaskan bagaimana solusi mengkhatamkan Al-Qur'an saat puasa nanti.

Mungkin bagi kebanyakan orang mengkhatamkan Al-Qur'an itu sulit dengan waktu yang relatif cepat, tapi tenang saya akanmemberikan solusinya agar mudah mengkhatamkannya.

Al-Qur'an yang terdiri dari kurang lebih 600 halaman di dalam Al-Qur'an, jika kita bagi dengan tiga puluh maka hasilnya adalah 20 ?
masih banyak bukan jika kita kerjakan dalam sehari ?
kalau kita bagi lagi setelah shalat lima waktu, dibagi dengan lima akan menjadi 4 halaman per shalat, sedikit kan ?
apalagi kalau kita mengerjakan shalat dhu'ha terus belum setelah mengerjakan shalat tahajud terus juga ketika kita bertadarus bersama di masjid, semakin sedikit bukan teman ?

Marilah kita terus melakukan hal baik di bulan Ramadhan yang indah ini, karena di bulan ramadhan jika kita ikhlas pahala kita tidak bisa dibayangkan lagi. Pahala yang kita buat akan berkali lipat dari biasanya.

Janganlah mengenggap sulit melakukan sesuatu sebelum kita mencobanya, sekian tips dari saya Solusi mudah mengkhatamkan Al-Qur'an. Semoga membantu. :)
Read more ...
Kamis, 28 Juli 2011

Indonesia Menang, Hadiah Untuk Pengurus Baru

Halo teman semuanya :)
bagaimanakah kabar kalian semua ?
baik bukan ?

Indonesia
Apakah kalian melihat pertandingan Indonesia kemarin malam ?
bagaimanakah wajah Timnas Indonesia di mata kalian sekarang ?
masih kecewakah karena ketidakberhasilan di piala AFF kemarin ?

Mungkin inilah kado bagi pengurus PSSI yang baru dari firman utina dan kawan-kawan. Tapi kalian janganlah lengah dengan kemenangan ini karena Timnas Indonesia masih membutuhkan dukungan kita di tahap kualifikasi piala dunia selanjutnya.

Dan janganlah sombong bagi pengurus PSSI yang baru dilantik beberapa hari kemarin, semoga dengan kemenangan perdana di tangan mereka ini mampu menumbuhkan kepercayaan lebih bagi Timnas Indonesia maupun seluruh warga negara Indonesia.

Dalam sebuah pertandingan menurut saya bukanlah sebuah kemenangan sebagai tujuan utama di dalam sepakbola, tapi kesatuan dan persatuan seluruh komponen yang ada di dalamnya karena jika semua komponen sudah menyatu menjadi satu maka tidaklah sulit unuk mencapai sebuah kemenangan dengan kerja keras dan doa yang telah dilakukan.

Komponen yang ada harus kita bangun dan bebaskan dari segala KKN karena hal itulah yang membuat Indonesia semakin terpuruk di segala bidang. KKN adalah musuh besar bagi kita dan orang yang melakukannya juga sebuah musuh dalam selimut yang harus ditiadakan dari Indonesia tercinta ini.

KKN mungkin memang sejak dulu ada di Indonesia dan sudah mendarah daging, mungkin sulit untuk menghilangkannya tapi kita harus mencegahnya untuk generasi berikutnya. Kita sebagai generasi muda Indonesia harus melihat dampak negatif dari KKN dan kita harus merenungkannya agar kita tidak terjerumus di dalamnya.

So, kita sebagai generasi muda harus berjanji akaan membangun indonesia agar lebih memiliki nama di mata DUNIA .
Read more ...
Rabu, 27 Juli 2011

Kata Bijak Franklin Delano Roosevelt

"Satu-satunya orang yang tidak membuat kesalahan adalah orang yang tidak berbuat apa-apa, jangan takut pada kesalahan, dengan syarat Anda tidak mengulangi kesalahan yang sama"


KataKesalahan yang kita buat akan menjadi pelajaran yang sangat berharga bagi kita ketika menjalani hidup selanjutnya. Dengan berani melakukan hal yang mungkin belum pernah kalian lakukan membuat kalian mengerti hidup ini lebih baik dan lebih baik lagi mendatang.

Orang yang tidak berani melakukan apa-apa dalam hidup ini sama saja hidup yang mubadzir ( mati aja lhoo .. ... . ) karena sama saja menyia-nyiakan kesempatan.  Kesempatan hidup tidak akan pernah datang untuk kedua kalinya, so lakukanlah yang ingin kalian lakukan walaupun gagal ataupun melakukan kesalahan itu wajar karena tidak semua orang tidak langsung berhasil dan harus mencoba beberapa kali. Jika kalian mengingat lampu yang ada di kamar Anda mungkin Anda akan mengingat Thomas Alfa Edison yang menemukannya dengan menghabiskan banyak waktu dan beribu kali percobaan yang akhirnya dia dikenang sepanjang masa.

Mungkin kita harus meniru kisah itu, walaupun anda bercucuran darah namun ketika anda memiliki tekad yang bulat maka hilanglah rasa capek dan sebagainya dari diri anda.

Tidak akan pernah ada manusia yang bisa mencapai kesuksesan hanya dengan bermalas-malasan, semua harus kita raih dengan jalan kita sendiri dan usaha serta doa yang berkesinambungan tanpa ada kata putus asa yang menghadang. So, jangan ragu-ragu untuk menerjang mimpi kalian karena hidup cuma sekali dan nikmati saja hidup ini dengan melakukan hal yang positif semampu kalian.
Read more ...
Selasa, 26 Juli 2011

Wujudkan Mimpimu Bersama CIMB Niaga

Caranya gampang kok sob, tinggal klik banner ini dan lihat apa yang akan kamu temukan :)
Sekian dari saya :)
Read more ...

Video Motivasi Kencangkan Percaya Diri Anda



hehehe, sudah lihat kan video motivasi di atas ?
walaupun sedikit kartunis, video yang aku ambil dari youtube ini mungkin dapat memberikan motivasi untuk Anda walaupun tidak terlalu yang penting setelah anda melihat video ini semoga anda semakin tergugah untuk melakukan hal-hal yang lebih positif dan lebih berguna untuk anda dan sekitar anda.

Hal yang lebih berarti adalah ketika kita melahirkan kesenangan untuk sekitar kita bukanuntuk melahirkan sebuah kesenangan untuk diri anda sendiri tapi membuat orang lain merasa kurang bahagia.

Kebahagiaan yang kita lahirkan dengan ikhlas dan tanpa pamrih membuat batin ini terasa lebih berarti dan lebih senang sehingga membuat kita semakin termotivasi dan lebih percaya diri untuk membuat kebahagiaan yang lainnya. Dengan peraya diri yang kita lahirkan sendiri itu akan lebih bertahan lama daripada yang dilahirkan melalui bantuan orang lain, jika orang alin yang membantu kita membangkitkan percaya diri kita ketika orang itu kita lupa maka percaya diri kita akan hilang begitu saja, beda dengan kita yang melahirkan kepercayaan itu sendiri akan lebih melekat di dalam diri kita.

Percaya diri sangatlah penting ketika kita ingin melakukan sebuah persiapan kemenangan seperti kata Abraham Lincoln dipostinganku kemarin. So, buatlah diri kalian siap dan percaya diri untuk mengahadapi hidup ini baik fisik maupun mental.
Read more ...
Senin, 25 Juli 2011

Kata Bijak Abraham Lincoln

"Andai saya diberi waktu sepuluh jam untuk menebang pohon, maka saya akan mempergunakan delapan 8 jam untuk mengasah kapak"


Mungkin disini saya akan menerangkan maksud dari kata bijak di atas yang dibuat oleh seorang yang pernah besar namanya di dunia kita dan kita tidak asing lagi.
Maksud dari kata bijak di atas adalah jika kita diberi sebuah kesempatan panjang untuk melakukan sesuatu, kita harus mempersiapkannya dengan sangat matang dan dengan penuh kesiapan. Karena jika kita melakukan hal tanpa sebuah persiapan sama sekali atau dengan persiapan yang apa adanya maka akan lebih banyak gagalnya daripada berhasil.

Persiapan sangatlah penting agar membuat kita tidak menyepelekan apapun yang akan kita lakukan walaupun hanya hal yang kecil. So, janagn pernah menyepelekan apapun yangakan kita lakukan dan lakukanpersiapan sebaik mungkin untuk melakukan sesuatu agar kalian tidak pernah menyesal dibelakang.

Read more ...
Sabtu, 16 Juli 2011

Saya Mau Bertanya ?

Teman-teman kan kalian lebih pengalaman dari saya tentang masalah seo dan sekitarnya, apa sih menurut kalian seo itu ?
aku kok masih bingung tentang seo dan sekitarnya.
apalagi dengan yang namanya kontes seo, aku pusing malahan.
Mau coba-coba ikut tapi malah takut.

Mengenai yang masalah kontes seo, bagaimana sih caranya nembak keyword ?
aku bingung, cari info isinya begitu melulu.
saya mau yang sangat jelas dan dari yang pengalaman seperti kalian semua teman : )
mohon bantuannya yaa :)

Read more ...
Kamis, 14 Juli 2011

7 Kunci Kesuksesan

halo teman, ini adalah video yang mungkin dapat menjelaskan kepada kalian bagaimana cara anda sukses.
silahkan melihat semoga menyenangkan dan membantu :)
Read more ...

Inilah Sebuah Keindahan yang Terlupakan

halo kawanku semuanya ?
nagaimanakah kabar kalian ?
sehat bukan ?
semoga kita dap[at nerjumpa kmbali :)


Judul saya diatas saya tujukan kepada potensi alam Indonesia yang terlupakan , kenapa begitu ?
Jika kita lihat dari internet dari sabang sampai merauke apakah kalian tahu bahwa pengganti Pulau Bali itu sangat banyak ?
Banyak potensi wisata Indonesia yang terlupakan oleh pemerintah, padahal jika pemerintah bisa memanfaatkan potensi alam tersebut mungkin kita menjadi negara yang kaya melalui pariwisata dan bisa saja kita menjadi negara pariwisata terhebat di dunia.

Sebenarnya banyak sekali, cuma sayangnya pemerintah cuma mengurus bali saja. Seharusnya pemerintah meratakan pariwisata di Indonesia misal saja Indonesia memanfaatkan pantai yang ada di seluruh Indonesia, akan menambah berapa banyak wisatawan domestik ataupun asing ?
berapa keuntungannya dan berapakah tenaga kerja yang dapat disedot dari bidang ini ?
Hal ini tak akan pernah terbayangkan kekayaan yang akan didapat Indonesia.

Mungkin kita hanya mengenal pulau komodo, borobudur, bali dan hal-hal umum yang dapat kita dengar dari orang-orang. Tapi apakah kalian pernah melihat betapa indahnya tanah toraja, betapa alaminya daerah papua dan betapa menakjubkannya kalimantan dan sumatra, Indahnya pantai di pesisir NTT dan NTB. Maratua island ? dan masih banyak lagi obyek wisata yangterlupaka dan saya tidak bisa menyebutkannya satu persatu.
Belum bukan ?

Banyak orang berpikiran berwisata di luar negeri lebih mengasyikkan daripada di negeri sendiri, padahal tidak. Jika pemerintah mengolah obyek wisata yang ada kita akan jauh lebih baik dari negara lain, yang membedakan adalah kesadaran orang kita apalagi pemerintah kita dengan negara lain.

Semoga dengan artikel ini kalian dapat mencoba berwisata di Indonesia, negara kita sendiri, yang tidak kalah hebat dengan wisata luar negeri dan menjadi bahan pertimbangan bagi pemerintah Indonesia.

Read more ...
Selasa, 12 Juli 2011

Budayakan Trotoar Sebagai Tempat Pejalan Kaki


Mungkin kalian juga sudah banyak yang tahu maksud dari yang aku tuliskan dari judul di atas ya teman ?
Banyak ditempat-tempat pejalan kaki ini digunakan untuk hal yang tidak sepantasnya, mulai dari yang digunakan untuk jualan para pedagang kaki lima dan kadang juga pengendara motor yang kurang kerjaan melewati trotoar.

Banyak hal yang tidak seharusnya, hal inilah yang membuat warga indonesia enggan berjalan kaki di trotoar selain alasan malas. hal ni sangat mengganggu pejalan kaki dan parahnya lagi di waktu malam banyak orang yang minum-minuman keras di tepi trotoar, menurut anda bagaimana ?

Marilah kita budayakan trotoar sebagai tempat pejalan kaki yang nyaman, agar kemacetan berkurang jika banyak orang yang memilih jalan kaki karena kenyamanan yang didapat. Trotoar adalah tempat pejalan kaki, bukan untuk yang lainnya. Namun terkadang para penjual bingung karena kurangnya tempat untuk berjualan. Inilah salah satu hal kecil yang harus diperhatikan pemerintah agar pejalan kaki di indonesia semakin banyak dan mengurangi sedikit kemacetan serta mengurangi sedikit penggunaan bahan bakar.

Mungkin bisa juga mencontoh negara yang maju daripada indonesia bagaimana sistem atau kebijakan yang digunakan di negara mereka agar pejalan kaki menjadi nyaman dan aman. So, budayakan trotoar bagi pejalan kaki dan jangan pernah digunakan sebagai berkendara motor, jualan apalagi buat minum minuman keras dan seperti dijakarta jembatan layangpun digunakan sebagai tempat jualan dan pengendara motor, inilah salah satu koreksi saya terhadap pemerintah indonesia.


Read more ...
Senin, 11 Juli 2011

Akhirnya Ganti Template

heheh, hai kawan. apa kabarnya ?
setelah dipikir pikir ternyata templateku yang lama udah ngebosenin dan kurang cerah.
dan akhirnya saya memutuskan untuk ganti template deh :D
dan beginilah blogku sekarang, semoga para pengunjungku tetep suka sama blogku yang ini.
dan jangan sampai bosen yaa :)
salam blogger : )
Read more ...
Sabtu, 09 Juli 2011

Bebas Memberikan Saran

Hallo sobat ku semuanya, maaf bingung mau nulis apa.
Tapi di postingan ini silahkan bagi yang membaca untuk memberikan saran untuk kebaikan blog ini.
silahkan anda memberikan kritik yang pedas tapi nggak boleh berkata kotor, dosa :D
oke teman ?
saya tunggu lho sarannya.
jangan takut, saya tidak akan marah kok jika kalian memberikan kritik pedas, malah saya akan senang sekali mendapatkan kritikan kalian : )
orang yang mau menerima saran oang lain adalah orang yang dapat membangun diri dan orang yang tidak mau menerima saran orang lain adalah orang yang tidak mau menjadi lebih baik : )

Read more ...
Kamis, 07 Juli 2011

Inilah Keadaan Bumi Kita

Disini saya akan memberikan sedikit video bagaimanakah keadaan bumi sekarang :



sudah lihat kan ?
itulah keadaan bumi kita jika kita tidak menghiraukan bumi kita mulai dari sekarang, kita tidak sadar bahwa kita terus merusak dan merusak keadaan bumi ini. Keadaan bumi yang seperti ituadalah sangat memprihatinkan dan sangat meresahkan kita. Mungkin jika kita terus membuat pemanasan global dan terus merusak bumi ni, mungkin bumi ini enggan menerima kita lagi dan mungkin bumi ini akan lenyap dengan seiring waktu yang ada.

Lantas, bagaimana dengan anak cucu kita nanti ?
apakah mereka masih bisa memijakkan kakinya di bumi ini ?
atau mungkin mereka tidak akan pernah bisa melihat bumi yang indah ini lagi ?
Banyak yang kita cemaskan, mungkin jika kita merusak lebih dari ini anak cucu kita tak akan pernah senang dilahirkan di bumi ini, malah mereka akan menyesal dan prihatin serta kecewa terhadap orang terdahulu yang mengeksploitasi berlebih bumi ini.

Bumi yang kita pijak ini juga butuh nutrisa dan butuh kasih sayang kita, jangan kita sakiti mereka terus menerus. So, marilah kita bangun bumi ini menjadi lebih baik lagi dan marilah kita buat bumi ini senang dan masih bisa bertahan untuk anak dan cucu kita kelak. Amin : )
Read more ...
Rabu, 06 Juli 2011

Blogwalking, Mencari Teman

Halo kawan, bagaimana kabar kalian ?
baik bukan, Alhamdulillah saya bisa posting lagi.

Blogwalking,

Seperti yang diketahui kita sebagai netter ataupun blogger dan lain-lain kita senantiasa berselancar di dunia maya untuk mencari hal yang kita inginkan. Alangkah baiknya kita sebagai pengguna dunia maya untuk berusaha meninggalkan jejak walaupun say hallo, walaupun mereka tidak tahu siapa yang penting kita meninggalkan jejak di website mereka. Kalau kita berkunjung lagi mungkin mereka akan ingat dengan kita.

Dan kita seperti blogger ataupun pemilik sebuah website tentu juga mendapat keuntungan jika kita meninggalkan jejak, tentu banyak orang tahu apa saja keuntungannya. Tapi alangkah baiknya kita tidak menjadi seorang spammer yang merugikan orang lain.

Berselancar di dunia maya memang menyenangkan tapi pesan saya jangan hanya menjadi seorang spammer, so don't do it : )

Read more ...
Senin, 04 Juli 2011

Kata Bijak Seorang Albert Einstein

Sungguh sedikit mereka yang melihat dengan mata mereka sendiri dan merasakan dengan hati mereka sendiri. ~ Einstein

KataNah kalau kata bijak yang ini belum banyak yang tahu mesti, kata bijak yang berasala dari orang yang tidak pernah dianggap orang waras oleh sekitarnya atau bisa dikatakan orang gila oleh orang disekitar lingkungan Albert Einstein. Sedikit menilik kisah yang ditorehkan orang jenius ini, beliau mendapatkan gelar profesor dan menjadi dosen tanpa mengenyam jalur pendidikan yang layak atau tidak berjalan mulus. Beliau mendapat nobel ketika beliau telah kekal di alam sana.

Mungkin cerminan dari kata bijak di atas adalah sedikit kisah tadi, mungkin orang menilai einstein dari fisiknya dan penemuan yang dianggap konyol pada masa itu, tapi sekarang einstein menjadi orang yang dikagumi saya pun juga mengaguminya.

Orang yang melihat einstein akan menganggap gila dia karena di kompor-kompori orang lain, mereka langsung percaya saja karena melihat fisik einstein yang seperti itu, hal itu menyebar satu lingkungan dan membuat einstein di olok-olok, sangatlah miris melihat lingkungan itu dimana orangnya hanya dengan perkataan orang lain tanpa mencoba mengenali beliau.

Orang yang berpikir dan berkata di dasari perkataan orang lain adalah orang yang bodoh, mereka bagaikan keledai dungu yang dibohongi. Janganlah menjadi orang yang seperti itu, percayalah dari apa yang kita lihat sendiri dan jangan mudah percaya dari pandangan orang lain, trust your heart.

Mungkin ini sedikit kata yang dapat saya ucapkan, hati kita tak akan pernah bohong dari apa yang lihat dari mata kita. So, trust your heart : )

Read more ...
Minggu, 03 Juli 2011

Berusaha dengan Maksimal, Semua Tercapai

Berusaha
Apa kabar sobat ?
Bagaimana kabarnya kalian ? Baik bukan ?
Alhamdulillah saya bisa posting lagi hari ini, karena semua karena Kuasa Tuhan.

Hari ini bingung mau posting apa, belum ada inspirasi yang bagus. Hari ini adalah hari yang sangat cerah, dan membuat kita harus bersemangat mengimbangi semangat hari ini yang cerah dan cermelang. Banyak yang harus kita lakukan hari ini, banyak yang harus kita capai dan kita bangun untuk mencapai yang kita inginkan kelak. Dan hal itu harus kita lakukan setiap hari agar kita terbiasa untuk melakukan usaha dan tidak bermalas-malasan.

Bermalas-malasan adala momok menakutkan dalam hidup ini dan sangat membuat kita terpuruk, janganlah bermalasan karena itu. Dengan kita terus melakukan usaha berarti kita berusaha dengan maksimal, dan karena usaha itulah hidup kita akan sejahtera dan tak akan ada kata malas dalam diri kita nanti.

Menurut kalian jadi apakah kita jika tidak berusaha di dunia ini ?
orang sukses kah ?
apakah hal itu mungkin ?

Berusaha sangatlah penting, hidup tanpa usaha sama saja kita tak hidup, sama saja kita bagai mayat hidup yang tak memiliki arah dan tujuan hidup. Kita harus berusaha dengan maksimal dan meyakini bahwa kita bisa dan kita mengimbangi dengan berdoa. Kita berada di dunia ini diciptakan untuk berusaha untuk mendapatkan kesejahteraan dunia dan akhirat, so, keep do what you want and thanks to our god : )

Read more ...
Sabtu, 02 Juli 2011

Perjuangan Tidak Akan Pernah Berhenti

Perjuangan
hai sobat, Alhamdulillah saya sudah bisa mulai rutin posting lagi yang sempat jarang posting karena keterbatasan waktu adn biaya yang ada. Bagaimana kabar kalian sobat ? baik kan.  Di hari yang cerah ini saya akan mencoba membangkitkan semangat kalian untuk beraktifitas di dunia ini. Tahukan kalian kita hidup ini hanya sebentar ?
Lantas apakah yang sudah kalian lakukan ?
Apakah hanya bermalas-malasan saja ?
janganlah seperti itu. karena kita harus ingat bahwa kita hanya sebentar atau cuma menumpang di dunia ini untuk mencari bekal di akhirat nanti, betul ?

Seperti kata pepatah bilang, beribadahlah seakan besok engkau akan tiada, pernah denger kan ?
beribadah itu mengingatkan seakan kita harus dituntut selalu beribadah dan selalu berkarya di dunia ini agar kita tak menjadi sia-sia hidup di dunia ini. Dengan selalu mengingat hal tersebut maka kita akan memiliki semangat lebih dalam berkarya dan tidak akan pernah bosan untuk berkarya.

Perjuangan kita sebentar, tapi janganlah kalian putus asa karena sama saja itu akan menjerumuskan kita ke lembah kehancuran. Berjuanglah seperti perjuangan para pejuang kita yang telah gugur mendahului kita, kita harus mengingatnya karena tanpa mereka kita tak akan pernah merdeka. Semanga pejuang harus kita tanamkan dalam diri kita dan kita bisa melihat indonesia masih menjadi negara berkembang dan dengan kedua hal itulah kita harus menggabungkannya sehingga kita dapat mewujudkan indonesia yang kita impikan.

Berjuang dan berjuang untuk mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat kita kelak, so jangan pernah putus asa dalam berjuang. Berjuang seperti pejuang untuk memperjuangkan kebahagiaan kita bersama. Amin..

Read more ...
Jumat, 01 Juli 2011

Ingatlah Kata Bijak Pendiri Negara Ini !

bung


“Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri.” – Bung Karno<>
ini  adalah salah satu perkataan yang pernah dilontarkan bung karno ke bangsa ini, mungkin anda akan sedikit tahu tentang hal ini dan sedikit yang tahu tentang kata bijak bung karno ini.ini mungkin relevan dengan keadaan sekarang yang dimana bangsa indonesia dalam keterpurukan di dunia ini, iya kan?memang kita dulu telah mengusir penjajah kita dengan semangat membara dan berkobar tapi apakah yang kita lakukan setelah mengusir penjajah sehingga bisa seperti sekarang ini ?
perjuangan yang sulit adalah membangun bangsa ini menjadi lebih maju bukan menelantarkan bangsa ini sehingga terpuruk seperti sekarang.

Dan bangsa yang bijak adalah bangsa yang mengenang jasa pahlawannya, hal ini juga dapat dijadikan motivasi untuk membangun negeri ini agar para pahlawan kita yang gugur bisa tersenyum di alam sana sekarang tapi jika melihat keadaan indonesia yang sekarang menurut kalian bagaimanakah rasa dari pahlawan kita di alam sana ?
mungkin anda akan tahu : )

so, jangan pernah menyia-nyiakan perjuangan bangsa indonesia, sekarang kita harus bangun bangsa ini menjadi bangsa yang lebih baik, zero KKN dan harus membuat semua masyarakat kita sejahtera bukan hanya pemerintah kita sebagaimana warga harus membantu : )
oke teman ? : )

Read more ...

Alhamdulillah Pagerank 3

kata
Alhamdulillah setelah satu tahun saya blogging sekarang akhirnya saya mendapatkan penghargaan dari mbah google yaitu berupa pagerank 3 : )
suatu hal yang lumayan mengingat saya tidak terlalu tau mengenai SEO : )
heheheh :D
terima ksih buat teman-teman blogger saya yang terus memberikan masukan ke saya : )
tanpa kalian saya bukanlah apa-apa : )
semoga ini menjadi semangat lebih saya buat ngeblog dan saya akan terus update blog ini selama saya memiliki cukup biaya dan waktu : )
terima kasih semunya. SALAM BLOGGERMANIA : )
Read more ...